BPKK PKS Metro Sukses Gelar Parade Senam Nusantara Sonsong Hari Ibu

0
736

METRO- BPKK (Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga) PKS Kota Metro sukses menyelenggarakan kegiatan Parade Senam Nusantara dalam menyongsong Peringatan Hari Ibu yang jatuh pada tanggal 22 Desember mendatang. Kegiatan yang diselenggarakan secara maraton sejak tanggal 2-6 Desember ini tersebar di lima kecamatan yang ada di Metro. Kegiatan yang mengambil tema ‘Sejuta Cinta Untuk Ibu’ terbilang sukses dan dihadiri oleh ratusan peserta secara keseluruhan. Selain senam, kegiatan tersebut juga diisi dengan penyuluhan kesehatan, PMT (Pemberian Makanan Tambahan) dan juga pembagian sayuran gratis bagi peserta.

Yani, salah satu peserta dari Banjarsari mengapresiasi giat senam yang dilakukan oleh PKS Metro. “Tentu kami sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh PKS. Semoga ke depan PKS lebih maju, terus berkembang, dan insyaallah 2024 PKS menang,” ucapnya.

Susi Dewi, Sekretaris BPKK PKS Metro mengatakan bahwa program ini adalah salah satu bentuk apresiasi PKS terhadap peran ibu. “Program yang kami lakukan ini adalah salah satu bentuk apresiasi atas peran ibu selama ini. Kami berharap ibu-ibu akan lebih bahagia yang tentu akan berdampak juga pada keluarga. Kami juga berharap agar perempuan PKS dapat lebih dekat lagi pada masyarakat, terutama ibu-ibu,” tuturnya.

Ahmad Khuseini, Ketua DPD PKS Metro berharap porgram ini menjadi jalan silaturahim agar PKS lebih dekat lagi kepada masyarakat. “Alhamdulillah kegiatan Parade Senam Nusantara PKS Metro dalam menyongsong Hari Ibu berjalan lancar. Semoga program yang bertujuan menjaga kesehatan dan kebugaran bagi masyarakat ini menjadi jalan silaturahim PKS kepada masyarakat. Selain senam, penyuluhan kesehatan, Pemberian Makanan Tambahan (PMT) dan paket sayuran gratis adalah bagian dari khidmat PKS kepada masyarakat,” tutupnya. [Soe]

LEAVE A REPLY